Saat ini kita sudah beberapa hari melaksanakan ibadah puasa di bulan Ramadhan. Sebelum melanjutkan perjalanan ibadah di hari berikutnya, ada baiknya kita mengevaluasi
dan menerungkan diri. Seberapa jauh kita
melaksanakan kewajiban puasa dan ibadah di bulan ramadhan ini dengan baik dan
benar agar bisa melahirkan manusia yang bertaqwa.
Ibadah puasa Ramadhan
adalah suatu proses pendidikan dan pelatihan bagi orang-orang beriman yang bisa
menghantarkan pada nilai-nilai ketaqwaan, la’allakum tattaquun (Qur’an
Surat (QS) Al-Baqarah [2]:183).
Taqwa merupakan indikator utama kemuliaan dan kebahagiaan.
Hal tersebut sesuai Firman Allah dalam Qur’an
Surat (QS) Al-Hujurat [49] : 13, “Sesungguhnya orang yang paling mulia di
sisi Allah ialah orang yang paling bertaqwa diantara kamu. Sesungguhnya Allah
Maha Mengetahui lagi Maha Mengenal”.
Diantara ciri orang bertaqwa adalah kemampuannya dalam mengendalikan
amarah dan kesediaan untuk memaafkan kesalahan
orang lain, ”al-kadzimiinal ghaidza wal ’afiina
’aninnas” (QS. Ali ’Imran [3] : 134).
Oleh karena itu, salah satu hal penting yang dihasilkan dalam ibadah
puasa di bulan Ramadhan adalah tumbuhnya kecerdasan emosional. Kecerdasan ini
berkaitan dengan kemampuan pengendalian diri dalam merespon berbagai macam
keadaan.
Terutama pengendalian diri ketika berhadapan dengan
orang-orang yang beda pendapat atau mungkin berseberangan dengan keyakinan kita.
Kecerdasan emosional
akan mengikis sifat pemarah, suka menyalahkan orang lain, saling dengki dan dendam diantara sesama anak bangsa,
antara suku dan etnis, bahkan antar pemeluk agama yang berbeda.
Dengan kecerdasan ini, diharapkan kita dapat melaksanakan
tiga hal yang disebut Rasulullah SAW dengan ungkapan afdhalul
fadhail (perbuatan paling utama diantara yang utama), yaitu: bersilaturrahmi dengan orang yang memutuskannya, memberi
pada orang yang tidak pernah memberi, dan memaafkan orang yang berlaku kurang
baik pada kita. (HR. Imam Thabrani dari Mu’adz
bin Jabar)
Semoga menjadi renungan kita bersama.
Suparto
#RamadhanBerkah
#MawasDiri
Foto ilustrasi, sumber : www.google.co.id
#MawasDiri
Foto ilustrasi, sumber : www.google.co.id
Comments
Post a Comment