banyak orang melihat jabatan sebagai kesempatan
bukan sebagai amanah yang harus dijalankan
mereka berlomba mendapatkan jabatan
bukan untuk memenuhi tugas mulia
tapi mencari peluang memperbanyak pendapatan
demi memperkaya diri dan kelompoknya
bersama anak turunnya
mereka tunjukkan keserakahan tiada tara
mengambil sesuatu yang bukan haknya
mengumpulkan harta sebanyak yang diinginkan
jauh lebih banyak daripada yang dibutuhkan
mereka terjebak pikiran sesat
bahwa semua pertanggungjawaban
dari segala yang dikerjakan
hanyalah dilakukan di depan manusia
yang bisa diajak bekerja sama
menurut nafsu dan selera
bukan di hadapan Tuhan
Suparto
#OneDayOnePost
Setiap pemimpin akan diminta pertanggungjawabannya kelak
ReplyDeleteDan setiap diri adalah pemimpin...
DeleteSerem ya pak.
ReplyDeleteUntuk introspeksi mas...
DeleteBetul betul betul
ReplyDelete#alaupinipin
Iya iya..
DeleteIyak sejutahh pak, terkadang kita memang lupa bahwa segala sesuatu itu akan diminta pertanggung jawaban.😢
ReplyDeleteIya untuk mengingatkan diri kita masing2
Delete